Sign by Danasoft - For Backgrounds and Layouts

mengedit artikel joomla dengan jce

Label: ,



logoword
Keberadaan editor yang baik mutlak diperlukan bagi pengguna blog, mengingat dengan inilah hasil akhir penulisan sebuah artikel akan terlihat. Pada akhirnya, kualitas sebuah editor akan memudahkan anda meraih hal ini.
Bagi pengguna Joomla, saya yakin sudah begitu terbiasa menggunakan editor bawaan Joomla, TinyMCE. Namun, ada beberapa hal yang kita perlukan terkadang sulit untuk melengkapinya, seperti upload image yang bisa langsung terlihat, pembuatan pop up, script editor yang masih terlalu basic ataupun fitur lain yang terkadang masih merepotkan dalam penggunaannya.

JCE editor, merupakan salah satu alternatif editor pada Joomla yang cukup lengkap berdasarkan konsep apa yang anda lihat itulah yang anda dapat (WYSIWYG). Dengan JCE memudahkan anda dalam menulis atau mengedit artikel pada Joomla.
Perangkat penulisan yang tidak terbatas, tersedia pada editor ini (beberapa fitur tidak tersedia gratis) yang memungkinkan anda menulis artikel tanpa tahu banyak tentang bahasa HTML, XHTML, CSS...



Beberapa fitur yang ada:

  • Fungsi editor dengan format yang simple seperti pada Ms Office.
  • Upload, rename, delete, cut/copy/paste gambar dan menambahkannya pada artikel dapat dilakukan dengan mudah.
  • Membuat link pada Sections, Categories, Articles, Weblinks dan Contacts dapat dilakukan menggunakan browser yang praktis.
  • Penulisan syntax atau kode dengan Advanced Code editor yang cukup mudah dengan kode warna.
  • Bagi pengguna bahasa Inggeris, terintegrasi dengan Spellchecking pada Google.
Screenshot editor:
Jce_editor
Komponen utama JCE tersedia gratis, tapi beberapa fitur tambahan harus sedikit merogoh kocek anda yaitu: File Manager, Media Manager, Image Manager Extended dan Captions.

Berminat mencoba silakan download di sini
Cara Penginstalan:
Setelah penginstalan selesai, set JCE sebagai Default Editor:
  1. Arahkan ke Site->Global Configuration.
  2. Plih 'Editor - JCE' dari 'Default WYSIWYG Editor' lis pilihan.
  3. Klik 'Save'
Jika masih bingung, baca keterangan lebih lanjut di sini... Selamat Menulis!